RM
Selasa, 17 Mei 2022 - 18:38 WIB

Komentar Telkom Group, Soal Anjloknya Saham GOTO,

Foto/Dok-Telkom/ECONOMICZONE
Foto/Dok-Telkom/ECONOMICZONE
Dummy

ECONOMIC ZONE - Telkom Group menilai penurunan harga saham PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk merupakan hal yang lazim. Harga saham bisa turun dalam namun bisa juga melonjak cukup tinggi, sesuai dengan kondisi pasar baik itu global maupun regional.

“Dinamika harga saham merupakan suatu yang lazim terjadi. Seperti misalnya tahun lalu, kami mencatatkan unrealized gain atas investasi GoTo sebesar Rp2,5 triliun. Namun kini bisa terjadi unrealized loss,” kata Senior Vice President, Corporate Communication & Investor Relation Telkom Ahmad Reza dilansir dari Antara, Selasa (17/5/22).

Menurutnya, ketika Telkom Group mengambil keputusan untuk berinvestasi di suatu perusahaan, tidak semata-mata hanya mempertimbangkan aspek untung rugi semata, tetapi juga mempertimbangkan aspek yang lebih besar luas lagi, seperti sinergi dalam upaya membangun ekosistem digital nasional yang lebih besar, salah satunya melalui investasi Telkom Group di GoTo. Dengan investasi Telkom Group di GoTo, diyakini akan menciptakan kolaborasi dan sinergi yang sangat bagus seperti menghadirkan program khusus untuk Mitra Gojek serta easy onboarding merchant Mitra Gojek menjadi reseller Telkomsel, akses mudah untuk reseller melalui GoShop, dan fitur keamaman seperti number masking.

Merger Gojek-Tokopedia diharapkan semakin memperkuat investasi Telkomsel di Gojek untuk menjadi solusi digital yang lengkap dengan nilai sinergi value yang cukup tinggi.”Telkomsel juga memberikan solusi kepada pengemudi dan merchant Gojek untuk meningkatkan engagement melalui penggunaan layanan digital connectivity dan platform advertising Telkomsel. Sehingga dengan adanya program sinergi ini, kami berharap akan tercipta nilai tambah (value creation) yang berkelanjutan baik bagi Telkom, GoTo dan Indonesia di masa depan,” kata Reza.

Saham perusahaan teknologi di Indonesia juga mengalami nasib yang mirip dengan investasi yang dilakukan oleh Softbank. Emiten bank digital seperti Bank Jago (ARTO) dan market place seperti BukaLapak (BUKA) dan Gojek Tokopedia (GOTO) mengalami koreksi yang cukup dalam.

Meski mengalami koreksi, Reza meyakini prospek industri digital di Indonesia masih cukup menjanjikan. Dengan penetrasi masyarakat akan layanan digital yang masih rendah, membuat potensi industri digital di Indonesia berpotensi untuk terus meningkat.

Sebelumnya, pengamat ekonomi menilai anjloknya saham GoTo karena ada kepentingan tertentu dalam investasi telkomsel ke Goto. Silahkan baca pada link berikut (Kronologi kasus Telkomsel-Goto)

Dummy

Komentar

Dummy

Berita Lainnya

 
Nasional
42 menit yang lalu
LINE Bank Tawarkan Program Pembelian Smartphone, Cicilan Ringan Mulai dari Rp540.000 per Bulan
Adapun dalam KTA LINE Bank, Nasabah dapat melakukan pengajuan yang dapat digunakan untuk pembelian smartphone dengan limit mulai dari Rp3 juta hingga Rp30 juta serta pilihan tenor cicilan mulai dari 3 hingga 24 bulan sesuai dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
 
Nasional
30/11/2024 20:04 WIB
Seminar dan Bazaar Womenpreneur 2024
Philippine Women's Association Indonesia bersama dengan Netralnews.com, dan didukung penuh oleh Kedutaan Besar Republik Filipina, menyelenggarakan acara Seminar dan Bazaar Womenpreneur 2024.
 
Nasional
30/11/2024 17:30 WIB
Lakukan Berbagai Transformasi, bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank
Penghargaan ini merupakan hasil dari strategi inovatif yang diterapkan bank bjb selama beberapa tahun terakhir. Melalui penerapan teknologi dan digitalisasi layanan, bank bjb mampu mengakselerasi pertumbuhan bisnis, sekaligus memberikan nilai tambah bagi nasabah dan pemangku kepentingan.…
 
Industri
29/11/2024 09:30 WIB
Rayakan Ulang Tahun ke-10, Beautyhaul Hadirkan Beautyhaul Mart dan Awards 2024
Jangan lewatkan Beautyhaul Mart 2024 di Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta! Promo hingga 90%, brand ternama, dan acara seru menanti Anda dari 27 November–1 Desember.
 
Nasional
29/11/2024 04:52 WIB
iQOO 13 Resmi Meluncur, Maksimalkan Performa dan Produktivitas untuk Pengalaman Mobile Superior Tanpa Batas!
iQOO 13 menghadirkan kecepatan, stabilitas, imaging canggih, dan pendinginan optimal berkat Supercomputing Chip Q2, dirancang untuk pengguna yang mendambakan performa terbaik.
 
Nasional
28/11/2024 19:40 WIB
Bank bjb Raih Penghargaan 2 Penghargaan Dalam Bidang ESG dan GCG
Dalam beberapa tahun terakhir, bank bjb telah berkontribusi dalam berbagai hal terkait ESG. Penerapan ESG di bank bjb tidak hanya sekadar memenuhi regulasi, tetapi juga menjadi pendorong utama akselerasi bisnis.
 
Nasional
28/11/2024 17:37 WIB
Gelar Acer Edu Summit 2024: Acer Indonesia Dorong Transformasi Teknologi Pendidikan Berbasis Human Intelligence
Acer Indonesia hari ini (26/11) kembali menyelenggarakan Acer Edu Summit 2024, acara tahunan berupa seminar sehari yang dibawakan oleh para pakar dan praktisi pendidikan, ditujukan kepada para guru, kepala sekolah, insan pendidik, pemangku kebijakan dan pemerhati dunia pendidikan…
Telkomsel