Endang Muchtar
Rabu, 03 April 2024 - 10:44 WIB

Mudik Asyik bersama BUMN, IFG Resmi Berangkatkan 1.681 Pemudik untuk Periode Pertama

Asisten Deputi Bidang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Kementerian BUMN Edi Eko Cahyono , bersama Direktur Utama Indonesia Financial Group (IFG) Hexana Tri Sasongko , Direktur SDM IFG Rizal Ariansyah, dan Direktur Keuangan IFG Heru Handayanto,me
Asisten Deputi Bidang Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan Kementerian BUMN Edi Eko Cahyono , bersama Direktur Utama Indonesia Financial Group (IFG) Hexana Tri Sasongko , Direktur SDM IFG Rizal Ariansyah, dan Direktur Keuangan IFG Heru Handayanto,me
Dummy

ECONOMIC ZONE - Indonesia Financial Group (IFG), BUMN Holding Asuransi, Penjaminan dan Investasi bersama anggota holdingnya secara resmi melepaskan 1.681 pemudik denganberbagai tujuan, dalam rangka mendukung program "Mudik Asyik Bersama BUMN 2024."Program ini diadakan sesuai dengan gagasan dari Menteri BUMN Erick Thohir.

Adapun flag off kegiatan tahap pertama dari program ini telah dilangsungkan pada hari Rabu, 3April 2024 berlokasi di Istora Senayan Jakarta. Sebanyak 1.681 pemudik tersebut diberangkatkan

dengan 36 unit bus ke 9 kota tujuan, sebagai berikut:

Kuningan (via Cirebon),  Pekalongan (via Tegal),  Purworejo (via Purwokerto),  Magelang (via Temanggung),  Kudus (via Semarang),  Yogyakarta (via Klaten),  Wonogiri (via Solo),  Surabaya, dan Lampung

Animo masyarakat serta BUMN terhadap program mudik bersama ini pun mengalami peningkatan. Pada tahun ini, terdapat peningkatan total peserta mudik yang mencapai 80.215orang dan sebanyak 84 BUMN turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

"Partisipasi IFG bersama dengan seluruh anggota holding merupakan wujud kepedulian dankomitmen bersama untuk mendukung mudik yang aman dan nyaman bagi seluruh pemudik,memastikan seluruh masyarakat dapat berkumpul bersama dengan keluarga dan orang kesayangan,"ujar Direktur Utama IFG Hexana Tri Sasongko.

Hexana menambahkan, sebagaimana arahan Kementerian BUMN, dengan kapasitas yang dimiliki IFG dan seluruh anggota holding, pihaknya memastikan perjalanan para pemudik melalui program tersebut mendapat perlindungan maksimal. Karena itu, pihaknya membekali juga para pemudik dengan program perlindungan, baik itu personal accident dari PT Jasindo dan IFG Life hingga perlindungan melalui Santunan Wajib dari PT Jasa Raharja.

Kesempatan tersebut juga menjadi upaya untuk membangun kesadaran masyarakat untuk tetap waspada terhadap segala risiko dalam setiap tahapan kehidupan dan mengelola risiko tersebutdengan perlindungan maksimal.

"Kami mengambil kesempatan ini untuk terus memperkenalkan nilai tambah perlindungan yang dimiliki BUMN kepada masyarakat, dengan harapan produk perlindungan tersebut semakin dikenal luas dan dimanfaatkan oleh masyarakat ke depan," tegas dia.

Selain perlindungan asuransi perjalanan mudik, seluruh peserta program Mudik Asyik Bersama BUMN akan mendapatkan berbagai atribut mudik, seperti kaos, topi, bantal leher, kipas,konsumsi makanan dan snack, serta prokes kit.

Periode kedua program mudik bersama akan dilanjutkan pada hari Jumat, 5 April 2024 berlokasi di Silang Monas Jakarta, dimana IFG Group bersama dengan seluruh BUMN yang berpartisipasi akan memberangkatkan sisa peserta mudik bersama sebanyak 20.192 pemudik.

 

 

Dummy

Komentar

Dummy

Berita Lainnya

 
Nasional
56 menit yang lalu
Ramai-ramai Beli Emas: Blibli Ajak Pelanggan #IngatVOMO, Bukan FOMO
Bertepatan dengan peringatan Hari Konsumen Nasional dan tren investasi emas yang melonjak, Blibli tekankan pentingnya pendekatan teknologi dan edukasi keamanan belanja lewat panduan hindari tipu-tipu #IngatVOMO.
 
Nasional
9 jam yang lalu
Bank DKI Ajak Publik Tunggu Hasil Forensik Digital Bareskrim Terkait Perkembangan Pemulihan Sistem
Bank DKI mengajak publik untuk sama-sama menghormati proses hukum dan menunggu pemeriksaan forensik digital yang tengah berlangsung di Bareskrim Polri terkait pemulihan sistem
 
Nasional
20/04/2025 10:26 WIB
Pasar Elektronik Bandung Masih Bergairah, Log In Megastore Siap Ekspansi Buka Tiga Gerai Baru
Optimisme terhadap pertumbuhan pasar elektronik dan peralatan rumah tangga di Bandung Raya masih tinggi. Log In Megastore, sebagai toko elektronik terbesar di Jawa Barat, merespons tren positif ini dengan rencana ekspansi besar
 
Nasional
18/04/2025 18:31 WIB
Dana Aman, Transaksi Non-tunai KJP Plus Lewat EDC Bank DKI Tetap Lancar
Bank DKI memastikan layanan transaksi non-tunai bagi penerima manfaat Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tetap berjalan normal, khususnya untuk transaksi menggunakan mesin Electronic Data Capture (EDC) milik Bank DKI.
 
Nasional
18/04/2025 13:34 WIB
Bank DKI Salurkan KJP Tahap I 2025 Bagi Penerima Baru Sebanyak 43.502 Siswa
Sebagai fasilitator penyaluran bantuan sosial Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta khususnya dalam bidang pendidikan, Bank DKI lakukan penyaluran Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Tahap I 2025 kepada penerima baru sebanyak 43.502 siswa
 
Nasional
18/04/2025 13:13 WIB
Sejumlah Tokoh Ikut Tenangkan Bahwa Dana Nasabah Bank DKI Aman, dan Himbau Tidak Kosongkan Rekening
Menanggapi gangguan layanan yang terjadi akibat pemulihan sistem yang sedang dilakukan oleh Bank DKI, sejumlah tokoh yang terdiri atas Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, dan DPRD DKI Jakarta,
 
Nasional
18/04/2025 12:56 WIB
Bandung Catat Lonjakan Pengguna Commuter Line Selama Angkutan Lebaran 2025
Masa Angkutan Lebaran (Angleb) 2025 yang berlangsung dari 21 Maret hingga 11 April 2025, telah berakhir dengan capaian menggembirakan, khususnya di wilayah Kota Bandung.
Telkomsel